GABUT? APAAN TUH
Gabut merupakan akronim dari Gaji Buta, dimana seseorang mendapatkan gaji
tanpa melakukan pekerjaan yang berarti. Namun kini kita sebagai kaum
milenial sering juga mengartikan kata ini menjadi “BOSAN” atau berdiam diri
tanpa melakukan apapun. Tentunya dijaman ini kata Gabut sering disematkan
pada kaum nolep yang hobinya suka rebahan dan bergabut ria.
Banyak yang bilang orang yang sering gabut itu merupakan tipe orang yang
membosankan dan intinya gabut adalah sesuatu yang tidak ada faedahnya.
Memang betul demikian, tapi tidak sepenuhnya betul juga. Sadarkah kalian
bahwa dengan Gabut dapat memicu kita untuk mendiscover hal-hal disekitar
kita. Dari gabut itu justru kita dapat menemukan penemuan
baru yang tidak kita bayangkan sebelumnya.
Contoh hal besarnya adalah Isaac Newton. Iya Isaac!! ilmuan yang menemukan
konsep gravitasi itu. Dengan bergabut di dekat pohon apel, hingga akhirnya
dia melihat apel jatuh dan melakukan penelitian dan menyusun konsep
gravitasi itu.
Jadi jika kamu saat ini sedang gabut dan tak tahu harus bagaimana.
Maka tenanglah, diam sejenak dan segera cari tahu apa yang kamu mau.
Mugkin bisa juga dimulai dari menjelajahi blog "Gabut & Chill" dan segera
temukan hal-hal menarik disana.
Gabut and Chill👌
0 komentar:
Posting Komentar